Berita

DIKLAT TEKNIS PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN TAHUN 2019
Blog Single

DIKLAT TEKNIS PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN TAHUN 2019

Senin (11/2/2019), Bidang Diklat ASN Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Lombok Tengah menyelenggarakan Diklat Teknis Perencanaan dan Penganggaran Tahun 2019 bagi Pegawai Negeri Sipil di Lingkup Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah. Adapun tujuan dari penyelenggaraan diklat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi Pegawai Negeri Sipil dalam menyusun perencanaan dan anggaran sebagaimana yang tercantum dalam Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen ASN. Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 11 s/d 15 Februari 2019 di Grand Royal BIL Hotel Lombok. Dihadiri oleh 40 peserta yang berasal dari berbagai unit kerja di lingkup Pemerintahan Kabupaten Lombok Tengah dan dimulai pukul 08.00 sampai pukul 15.30 WITA. Diklat dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Tengah, H. M. Nursiah, S.Sos., M.Si. didampingi oleh Kabid. Pendidikan dan Pelatihan ASN Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Lombok Tengah, Ajie Nasrulfiddin Pua Note, S.Sos. Kegiatan selanjutnya diisi oleh narasumber-narasumber dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, Badan Perencanaan Pengembangan dan Penelitian Daerah serta narasumber lain yang berkompeten di bidang perencanaan dan penganggaran.

Related Posts: